Demi Laut Babel, Gubernur Hidayat Arsani ; Kita Dukung Penuh Bakamla

- Penulis

Wednesday, 18 June 2025 - 02:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto ; babelprov

Foto ; babelprov

Pangkalpinang | Bangka Belitung | BabelBerdaya.Com | JSCgroupmedia ~ Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Hidayat Arsani, menerima audiensi bersama Kepala Stasiun Badan Keamanan Laut (Bakamla) Babel Letkol Bakamla Yuli Eko Prihartanto, didampingi Wakil Bakamla Lettu Moreno Siahaan, di Ruang Kerja Gubernur Babel, Senin (16/6/2025).

Dalam audiensi itu, Gubernur menegaskan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel mendukung penuh peran Bakamla Babel dalam menjalankan fungsinya menjaga keamanan dan keselamatan laut nasional.

Dukungan tersebut dalam bentuk penguatan operasional kelembagaan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Akan kita lanjuti apa yang menjadi harapan Bakamla. Memang sedikit sulit kalau hanya mengandalkan satu kendaraan. Bahkan, saya inginnya pemerintah punya kapal khusus,” ujarnya.

Ia mendorong Bakamla untuk memperkuat komunikasi bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dengan menggelar suatu acara yang bertujuan untuk membangun sinergi, baik dalam menjaga keamanan laut, maupun keamanan di darat demi memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Saya usulkan Bakamla buat acara khusus, kita panggil Danrem, Kapolda, Dirut PT Timah dan lain-lain untuk menyatukan komitmen menjaga wilayah ini, seperti penyelundupan (timah). Kita harus lawan,” jelasnya.

Baca Juga:  70 Tahun IKMB, Wagub Hellyana ; "Ajak Perantau Perkuat Daya Saing Daerah"

Sebelumnya, Kepala Stasiun Bakamla Babel mengungkapkan peran utama Bakamla Babel sesuai dengan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2014 tentang Kelautan, yang mengawasi wilayah perairan daerah, termasuk laut teritorial, perairan kepulauan, serta mendeteksi, dan merespons pelanggaran hukum di laut seperti penyelundupan, pelanggaran wilayah.

“Kebijakan kita adalah melaksanakan patroli keamanan laut, dan penegakan hukum di tempat yang dipersenjatai lengkap.

Kita juga melakukan pemantauan dengan penginderaan jauh, seperti radar dan Automatic Identification System (AIS),” terangnya.

Ia juga menyebutkan perencanaan dan pemetaan dalam upaya menjaga keamanan teritorial Negeri Serumpun Sebalai, khususnya dalam mencegah terjadinya penyelundupan timah yang menjadi persoalan serius di Babel.

Selain itu, Bakamla pusat, katanya akan menerjunkan satgas dalam penanganannya.

“Kita juga memiliki program relawan penjaga laut (Relawan Penjaga Laut Nusantara) yang sudah ada aturannya, yang melibatkan masyarakat.

Fungsinya adalah membantu Bakamla memberikan informasi tentang pelanggaran di laut.

Kami memohon doa restu Pak Gubernur biar bisa berbuat untuk masyarakat tentunya,” pungkasnya. | BabelBerdaya.Com | BabelProv | *** |

DILARANG mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin REDAKSI.

Berita Terkait

Reformasi Birokrasi ; Agen Perubahan Kunci Transformasi Digital Pemerintahan
“Wahai Pak Purbaya” ; Lagu yang Menjadi Seruan Perubahan dari Rakyat Kecil
Pantai Tanjung Batu ; Keindahan Terpencil yang Menunggu untuk Dikenal
Perkebunan Sawit di DAS ; Langgar Aturan, Aktivitas Oknum Rusak Ekosistem!
Rakerda Ke-IV Pengusaha Muda : HIPMI Babel & Tantangan Ekonomi Global
KRYD Polres Beltim ; Menjaga Kamtibmas & Edukasi Pengguna Jalan di Malam Hari
Sekretariat DPRD Sanggau Sandang Website Terbaik ; Bisa Dipelajari oleh Daerah Lain?
Toek Away Jadi Ketua IKM Babel, Gubernur Hidayat ; Sebagai Jembatan Komunikasi
Berita ini 32 kali dibaca
Tag :
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Tuesday, 4 November 2025 - 07:42 WIB

Reformasi Birokrasi ; Agen Perubahan Kunci Transformasi Digital Pemerintahan

Tuesday, 28 October 2025 - 01:41 WIB

“Wahai Pak Purbaya” ; Lagu yang Menjadi Seruan Perubahan dari Rakyat Kecil

Tuesday, 28 October 2025 - 00:11 WIB

Pantai Tanjung Batu ; Keindahan Terpencil yang Menunggu untuk Dikenal

Wednesday, 22 October 2025 - 16:32 WIB

Perkebunan Sawit di DAS ; Langgar Aturan, Aktivitas Oknum Rusak Ekosistem!

Monday, 20 October 2025 - 00:19 WIB

Rakerda Ke-IV Pengusaha Muda : HIPMI Babel & Tantangan Ekonomi Global

Tuesday, 14 October 2025 - 00:17 WIB

Sekretariat DPRD Sanggau Sandang Website Terbaik ; Bisa Dipelajari oleh Daerah Lain?

Sunday, 12 October 2025 - 01:28 WIB

Toek Away Jadi Ketua IKM Babel, Gubernur Hidayat ; Sebagai Jembatan Komunikasi

Friday, 10 October 2025 - 09:45 WIB

Ada Lubang Dibawah Meteran KWH, Nur Hayati di Denda Rp7 Juta oleh PLN

Berita Terbaru

1
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x